Skip to content

SanidinSiyono

Jika Terpilih, Tegaskan Buka Peluang Agar RS Swasta Dibangun di Kotim

SAMPIT – Calon Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Sanidin menegaskan komitmennya untuk meningkatkan pelayanan kesehatan, yaitu salah satunya membuka peluang bagi pihak swasta untuk berinvestasi dalam pembangunan rumah sakit.

“Dengan harapan adanya persaingan yang sehat antara rumah sakit swasta dan pemerintah dapat meningkatkan pelayanan kesehatan di daerah tersebut,” kata Sanidin saat blusukan ke lingkungan masyarakat, Kamis 10 Oktober 2024.

Pelayanan RSUD di Sampit saat ini menjadi sorotan dan sering dikeluhkan masyarakat, namun apa daya itu merupakan satu-satunya RS yang ada di Sampit, jika ada pilihan lainnya dengan pelayanan yang lebih baik maka kedua RS bisa saling bersaing dalam meningkatkan pelayanan.

Ia berencana memastikan rumah sakit ataupun puskesmas memiliki pelayanan yang lebih berjenjang dan berkualitas.
“Tak hanya RS, kita juga ingin agar puskesmas juga meningkat pelayanannya,” kata Sanidin.

Sementara itu, juga hadir dalam kegiatan blusukan ke lingkungan masyarakat bersama Sanidin, H Samsudin menyoroti kendala yang sering dihadapi masyarakat dalam penggunaan BPJS, di mana proses yang panjang terkadang mempersulit pasien.
Ia menyampaikan usulan agar pelayanan kesehatan bisa lebih mudah hanya dengan menggunakan KTP.

“Sanidin-Siyono bertekad agar administrasi bisa lebih sederhana dan cepat, jangan sampai selama ini mengurus administrasi saja, sempat meninggal pasien,” ujar Samsudin.

Samsudin juga menambahkan bahwa fasilitas rumah sakit di Kotim sudah memadai, namun dalam hal tenaga medis spesialis harus ditambah.

“Rumah sakit kita sebenarnya sudah memiliki fasilitas yang baik, seperti alat cuci darah, tetapi dokter spesialisnya masih kurang,” tegasnya.

Sehingga hal ini nantinya akan menjadi program kerja Sanidin-Siyono untuk melengkapi SDM RSUD, termasuk untuk penanganan penyakit jantung dan paru-paru, agar masyarakat tidak perlu dirujuk keluar daerah dan bisa berobat di Kotim.

(Nardi) Beritasampit.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *